Ambisi Samsung Tumbangkan Nokia

POST BY COEPAST BLOG

Cukup lama menempati posisi runner up produsen ponsel terbesar dunia tidak membuat Samsung puas. Vendor asal Korea Selatan ini ingin menjungkalkan kepemimpinan Nokia dan meraih status sebagai yang paling top.

Seorang eksekutif Samsung kepada Korea Times menyatakan optimistis dapat menyalip Nokia dalam waktu 3 tahun. Untuk menggolkan ambisi ini, waktu 12 bulan ke depan dipandang sangat krusial.

Mereka pun akan menggenjot produksi ponsel di fasilitas pabrik di Vietnam dan China tahun depan. Mengikuti jejak Galaxy S yang laris, Samsung mengandalkan produk smartphone yang diperkirakan bakal mencapai separuh dari seluruh target produksi ponsel mereka.

Memang, Samsung akhir-akhir ini memiliki performa cukup baik sebagai landasan keyakinannya untuk menyalip Nokia. Sebagai contoh, mereka berhasil menjual 199,5 juta ponsel pada akhir kuartal tiga 2010.

Satu lagi modal yang dimiliki Samsung, yakni mereka memiliki berbagai lini produksi komponen sendiri, dari layar sampai prosesor. Hal ini membuat mereka bisa mengontrol ongkos produksi dan momentum peluncuran handset dengan lebih baik dibanding para rival.
sumber
Salam

Coepast

Related Post



{ 5 komentar... read them below or add one }

Suratman Adi said...

Wah samsung kaya nya bakal jd saingan berat nokia ya sob

btw sob,soal merubah judul blog supaya berada di tengah cara nya begini.Cari kode seperti ini sob
#HEADER atau kode yang sejenis nya. Kemudian di bawah nya kamu cari tulisan seperti ini
TEXT-ALIGN=LEFT nah hapus tulisan LEFT dan ganti dgn tulisan CENTER kemudian simpan.

COEPAST BLOG said...

iya bro, tidak mustahil, aplg skrg nokia sudah jarang ngeluarkn hp br, kasian bgt nokia,

wah gtu ya, langsung dcoba deh caranya bro. Thanks

Unknown said...

Ya dg adanya ini mudah2an Nokia lebih giat meluncurkan produk2 barunya dan yg lbh penting lagi giat mendisain model yg bagus.

Unknown said...

Ko masih tgl 31 Dec ya? Met tahun baru semua.

COEPAST BLOG said...

iya mas, nokia harusnya mulai berbenah dari sekarang. Banyak sekali hal-hal yang membuat produk nokia jadi terpuruk seperti sekarang ini.

Kalau soal tanggal, di tempat saya memang masih tanggal 31 desember mas, beda wilayah, wkwkwkwkwk...

Mungkin pengaturan di blog saya yang keliru, nanti saya perbaiki. Terimakasih atas koreksinya mas, dan met tahun baru juga.

Post a Comment

komentar itu sedekah